Sabtu, 18 Januari 2014

Lusa, Polda Jatim Tetapkan Tersangka Kasus Ospek Maut ITN


Jika tidak ada aral melintang, lusa (Senin 20 Januari 2014 -red), tersangka dalam kasus ospek maut yang menewaskan Fikri Dolasmantya Surya, Mahasiswa Jurusan Planologi, ITN, Kota Malang akan ditetapkan.

Kepastian itu disampaikan langsung Kepala Polisi Resor Malang, AKBP Adi Deriyan Jayamarta, Jumat (17/1/2014) siang.

Pada wartawan, Mantan Penyidik KPK itu menjelaskan, penetapan tersangka kasus ospek maut ITN akan dilakukan di Polda Jatim dalam gelar perkara. "Kenapa Polda yang menetapkan, karena sejak awal, Polda Jatim juga terlibat dalam penyelidikannya. Ospek ITN juga menjadi perhatian publik. Sehingga, penetapan tersangka akan kita lakukan bersama Polda minggu depan," tegasnya.

Dalam gelar perkara nanti, Polres Malang akan memunculkan semua hasil penyelidikan, penyidikan dan pemeriksaan terhadap seluruh saksi. "Insya Allah ada tersangka. Setelah ada petunjuk polda, akan kita buatkan sisi resume. Baru kemudian kita panggil tersangka dan dimintai keterangan lagi. Setelah itu, langsung kita BAP dan kirim ke kejaksaan," papar Deriyan.

Mantan Kapolres Madiun itu melanjutkan, sebenarnya gelar perkara dilakukan Rabu (15/1/2014) lalu. Namun, karena ada kesibukan di Polda serta membenahi ruang Direskrum yang terbakar, gelar perkara menetapkan tersangka baru bisa dilakukan Senin lusa.

Gelar perkara, akan diikuti Pakar Hukum, Unit Propam, Unit Internal, Kriminal Umum serta melibatkan Para Ahli. Kesepakatan yang diambil dalam gelar perkara adalah kesepakatan bulat. "Kita tidak ingin berlama-lama. Setelah gelar perkara usai, siapa nanti yang akan ditetapkan tersangka, usai gelar perkara di Polda selesai," tandasnya

0 komentar:

Poskan Komentar

banner ads banner ads banner ads banner ads

Berita Terkini

Didesain oleh : RIZALmedia Online

 
Terima Kasih Atas Kunjungan dan Dukungan Saudara Kepada Kami …. Dukung Kami untuk memberikan Pelayanan Yang Terbaik untuk Masyarakat…….. Kami Siap Memberikan Pelayanan Cepat, Tepat, Tranparan, Akuntabel dan Tanpa Imbalan……Maju Terus Polri Dalam Memberikan Pelayanan Yang Terbaik Untuk Masyarakat Bangsa dan Negara......